Pada tutorial Flutter kali ini kita akan membuat aplikasi pertama dengan menggunakan editor Android Studio.
Langsung saja tanpa basa basi silahkan ikuti langkah dibawah ini :
1. Pilih Start a new Flutter project pada jendela awal Android Studio.
2. Pada jendela selanjutnya pilih Flutter Application
3. Isi Project name dengan "hello_world" (nama project tidak boleh menggunakan spasi dan huruf capital), serta jangan lupa atur Flutter SDK path berdasarkan folder tempat sdk flutter kalian berada, terakhir atur Project location yaitu lokasi untuk menyimpan project.
4. Atur Company domain kemudian klik finish
Tunggu beberapa saat, project flutter akan di buat.
5. Apabila telah muncul tampilan seperti gambar di bawah dan tidak ada notifikasi eror maka project berhasil dibuat.
6. Klik icon Run untuk menjalankan aplikasi di emulator atau langsung ke hp.
0 comments:
Post a Comment