X

Monday, January 28, 2019

Dasar-dasar Codeigniter Bagi Pemula


Hai sobat sekalian, setelah sebelumnya kita telah membahas apa itu codeigniter sekarang saatnya kita melangkah ke panduan dasar yang harus anda ketahui sebagai pemula. Codeigniter yang saya gunakan disini adalah versi 3.1.9, untuk versi lainnya sama saja jadi anda tinggal ikuti saja.

Sebelumnya jika anda belum mendownload file codeigniter silahkan download di website resminya di https://codeigniter.com/ silahkan pilih download. Setelah selesai silahkan extract filenye kedalam folder htdocs anda. Ganti nama default folder misalnya "CodeIgniter-3.1.9" dengan nama folder sesuai keinginan anda, disini saya memberi nama "coba" sehingga ketika di buka di mozilla saya menuliskan "http://localhost/coba.

Coba anda alamat localhost folder ci anda menggunakan mozilla atau chrome, jika yang tampak adalah seperti gambar di bawah ini:



Tandanya anda sudah sukses memasang Ci atau Codeigniter. Selanjutnya anda bisa memulai pengkonfigurasian. Pada kasus awal ini tampilan pertama yang dimuat adalah welcome_message.php. Untuk melihat file ini anda bisa membukanya di application/views/welcome_message.php untuk controller (file yang memanggil tampilan message) anda bisa melihatnya di application/controllers/Welcome.php.

Sekarang muncul pertanyaan mengapa file controller Welcome yang pertama kali di eksekusi, jawabannya karena di file routers tepatnya pada "$route['default_controller']" isinya adalah 'welcome'. Isi dari routers itu adalah nama class dari welcome.php, dimana nama class harus sesuai dengan nama file. Tidak mengerti yah !!.

Agar lebih paham anda harus mengikuti alurnya.

$route['default_controller'] yang berada di dalam file routes.php berfungsi untuk mengetahui file controller default mana yang akan di eksekusi ketika web dibuka. Dan disini kasusnya "$route['default_controller'] = 'welcome';" artinya file controller yang akan di eksekusi pertama kali adalah welcome.php. File welcome ini merupakan class dimana isinya adalah :

<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');

class Welcome extends CI_Controller {
/**
* Index Page for this controller.
*
* Maps to the following URL
* http://example.com/index.php/welcome
* - or -
* http://example.com/index.php/welcome/index
* - or -
* Since this controller is set as the default controller in
* config/routes.php, it's displayed at http://example.com/
*
* So any other public methods not prefixed with an underscore will
* map to /index.php/welcome/<method_name>
* @see https://codeigniter.com/user_guide/general/urls.html
*/
public function index()
{
$this->load->view('welcome_message');
}
}


Seperti halnya class pada bahasa java, disini nama class yaitu class Welcome extends CI_Controller { harus sama dengan nama file yaitu Welcome.php, apabila beda maka akan terjadi error seperti dibawah.



Mengganti Default Controller pada Codeigniter

Jika anda berniat untuk mengganti default_controller yang ada, bisa anda lakukan dengan cara sebagai berikut :


  • Pertama-tama buat dulu file di folder application/controllers/, silahkan buat file dengan nama sesuai keinginan anda, misalnya disini kita buat "Beranda.php". Isi file tersebut dengan kode seperti dibawah :


<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');

class Beranda extends CI_Controller {
public function index()
{
$this->load->view('tampilan_beranda');
}
}


  • Buka folder application/views/ dan buat file baru dengan nama tampilan_beranda.php, silahkan isi file itu sesuai keinginan anda. Misalnya:


<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Coba</title>
</head>
<body>
<h1>Ini adalah tampilan beranda</h1>
</body>
</html>


  • Buka file "routes.php" pada folder aplication/config/, selanjutnya ganti "$route['default_controller'] = 'welcome';" menjadi "$route['default_controller'] = 'beranda';".
  • Silahkan lihat tampilan web anda melalui mozilla atau chrome. Jika sukses maka tampilannya akan menjadi seperti di bawah ini:



Bila ada kesulitan atau ada yang kurang jelas silahkan tanyakan melalui kolom komentar di bawah.


Bagikan artikel ke:

Facebook Google+ Twitter

0 comments:

Post a Comment