X

Friday, November 2, 2018

Kenali Terlebih Dahulu Apa itu JavaScript ?


Java Script adalah salah satu bahasa pemrograman berbasis website. Kemampuannya yang bisa mengendalikan website layaknya pengguna membuat Java Script menjadi favorite para programer.

Bahasa pemrograman ini pertama kali dikembangkan oleh Brendan Eich, seorang Co-Founder dari Mozilla (peramban web terbesar di dunia). Sebelum menjadi JavaScript, dulunya diberi nama Mocha, kemudian LiveScript, hingga yang kita kenal saat ini sebagai JavaScript (JS).

Anda mungkin masih bingung apa sih kegunaan dari JavaScript ini. Nah, untuk lebih memahami anda bisa melihat beberapa contoh penggunaan JavaScript berikut ini :



  • Membuat slide
  • Membuat animasi web
  • Memuat bagian tertentu web tanpa memuat seluruh halaman.
  • Membuat validasi.


  • Salah satu fungsinya yaitu memuat bagian halaman web tanpa memuat seluruh halaman bisa dilakukan dengan menggunakan AJAX (Asynchronous JavaScript and XMLHTTP). Ajax merupakan pengembangan lebih lajut dari JavaScript yang mana akan membuat aplikasi web lebih interaktif.

    Fungsi lain dari JavaScript adalah membuat slide, bisa dilihat dari contohnya yang sudah banyak digunakan oleh website-website besar seperti kompas.com, telkomsel.com, bahkan web ui.ac.id. Slide sendiri bisa berupa kumpulan gambar yang akan bergantian muncul pada halaman yang telah di atur. Penggunaan slide pada website akan membuat tampilan menjadi lebih menarik tentunya.

    Selanjutnya dalam hal validasi, untuk anda yang sering memut from pendaftaran tentunya biasanya bingung bagaimana cara membuat langsung validasi di halaman form. Contohnya untuk inputan tipe email, dengan menggunakan JavaScript anda bisa mendeteksi langsung apakah format yang dimasukkan user sudah benar email atau bukan. Dengan begitu web tidak perlu menunggu user mengisi semua form untuk mendapatkan validasi mana inputan yang salah.

    Selain fungsi di atas, sebenarnya masih banyak lagi fungsi-fungsi dari JavaScript. Fungsi-fungsi ini akan dengan sendirinya kita ketahui bila sudah mendalami pemrograman JavaScript.

    Bagikan artikel ke:

    Facebook Google+ Twitter

    0 comments:

    Post a Comment